Desa Jeruju Besar
Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya
MUSDESSUS KOPERASI DESA MERAH PUTIH JERUJU BESAR

Rabu, 15 Oktober 2025 - Aula Kantor Desa Jeruju Besar.
MUSDESSUS KOPERASI DESA MERAH PUTIH JERUJU BESAR
Pemerintah Desa Jeruju Besar bersama pengurus dan anggota Koperasi Desa Merah Putih melaksanakan Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) yang berlangsung di Aula Kantor Desa Jeruju Besar.
Kegiatan ini merupakan forum penting dalam rangka penetapan dan penguatan kelembagaan Koperasi Desa Merah Putih sebagai bagian dari upaya mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat desa.
Dalam musyawarah tersebut dibahas berbagai hal strategis, mulai dari rencana program kerja, pengelolaan unit usaha koperasi, hingga arah kebijakan pengembangan ekonomi desa.
Melalui Musdessus ini, Pemerintah Desa Jeruju Besar berkomitmen untuk menjadikan Koperasi Desa Merah Putih sebagai wadah ekonomi rakyat yang berdaya saing, transparan, dan mensejahterakan masyarakat.
#DesaJerujuBesar #KoperasiDesaMerahPutih #Musdessus #KoperasiMaju #DesaMembangun #KubuRaya #Kalbar #BanggaJadiBagianDesa



Muhammad Rahul Ihza
21 Juni 2022 14:40:56
ingin melihat profil desa...